Jumat Curhat Polres Melawi Membangun Pemilu Damai dan Situasi Kamtibmas Aman

Jumat Curhat Polres Melawi Membangun Pemilu Damai dan Situasi Kamtibmas Aman

Borneo Nusantara News - Melawi, Polres Melawi melaksanakan Kegiatan Jumat di Kantor Desa Kelakik Kec. Nanga Pinoh pada Jumat, (02/02) siang. Curhat jumat ini bertujuan menciptakan pemilu damai dan menjaga situasi kamtibmas aman dan kondusif menjelang Pemilu serentak Tahun 2024.


Kegiatan jumat curhat dihadiri oleh Iptu Sofian Efendi Kasat Binmas Polres Melawi, Ipda Edi Herianto Kasat Intelkam Polres Melawi, dan Bapak Maman Rahmad, S.Ei. selaku Kepala Desa Kelakik Kec. Nanga Pinoh.


Dalam kegiatan ini, para peserta berbagi pengalaman, ide, dan harapan mereka terkait dengan Pemilu serentak Tahun 2024. Diskusi yang terjadi sangat bermanfaat dalam membangun pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya pemilu yang damai dan menjaga situasi kamtibmas yang aman.


Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i, S.I.K., S.H., M.H. Melalui Iptu Sofian Efendi Kasat Binmas Polres Melawi menyampaikan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam pemilu.


“Pemilu adalah momen penting dalam menentukan masa depan negara dan masyarakat. Oleh karena itu, partisipasi yang tinggi dan pemilihan yang cerdas sangat diperlukan untuk menciptakan pemilu yang adil dan demokratis” Ucapnya.


Ipda Edi Herianto Kasat Intelkam Polres Melawi menekankan pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pemilu serentak Tahun 2024.


“Mari kita saling menghormati perbedaan pendapat dan menjaga keharmonisan dalam berdemokrasi” Sampai Ipda Edi


Bapak Maman Rahmad, S.Ei. selaku Kepala Desa Kelakik Kec. Nanga Pinoh, mengapresiasi kegiatan Jum’at Curhat ini sebagai wadah untuk berdialog dan berbagi pemikiran. Beliau berharap melalui kegiatan ini, masyarakat dapat lebih memahami pentingnya pemilu yang damai dan menjaga situasi kamtibmas yang aman.


“Kegiatan Jum’at Curhat ini merupakan salah satu upaya nyata dalam membangun pemilu yang damai dan menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Dengan adanya diskusi dan dialog antara masyarakat dan pihak kepolisian diharapkan masyarakat dapat lebih terlibat dan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya pemilu yang adil dan demokratis” Ucap Maman Rahmad. (Red/)

Related

regional 5418417556227004515

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item