Kapolres Sanggau Hadiri Pelepasan Secara Simbolis Distribusi Logistik Pemilu 2024 Ke Kecamatan di Wilayah Kabupaten Sanggau

Kapolres Sanggau Hadiri Pelepasan Secara Simbolis Distribusi Logistik Pemilu 2024 Ke Kecamatan di Wilayah Kabupaten Sanggau

Borneo Nusantara News - Sanggau,  Kapolres Sanggau hadiri kegiatan Pelepasan secara simbolis pendistribusian ogistik Pemilu 2024 ke Kecamatan Di Wilayah Kabupaten Sanggau  Bertempat di Gor Indor Bujang Malaka Sanggau Jl. Kom Yos Sudarso Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau pada Jumat (2/2)


Dalam kesempatan tersebut Plt. Bupati Sanggau menyampaikan bahwa kegiatan peluncuran distribusi logistik ini diharapkan dapat berlangsung lancar tanpa hambatan, memastikan Pemilu 2024 di Kabupaten Sanggau berjalan dengan sukses dan integritas.


“Pentingnya distribusi logistik yang tepat waktu dan terorganisir untuk menjamin kelancaran Pemilu 2024,” pungkapnya.


Dirinya juga menyampaikan agar KPU Kabupaten Sanggau terus bekerja sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku, menjaga semangat, dan kesehatan, sehingga pemilu dapat diselenggarakan dengan aman dan lancar.


“Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau pada prinsipnya tetap mendukung agar para penyelenggara pemilu bisa melaksanakan tugas-tugasnya dengan baik serta agar koordinasi dan komunikasi harus tetap dibangun dengan baik antara KPU dengan pemerintah daerah,” tukas Yohanes Ontot.


Kapolres Sanggau mengatakan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 ke Kecamatan di Kabupaten Sanggau Dengan menggunakan kendaraan R6 sebanyak 5 unit.


“Logistik Pemilu 2024 yang di distribusikan oleh KPU Kabupaten Sanggau Ke 8 Kecamatan diantaranya Kecamatan Kembayan, Kecamatan Entikong, Kecamatan Sekayam, Kecamatan Tayan Hulu, Kecamatan Toba dan Kecamatan Batang Tarang,” ucapnya.


Adapun Logistik Pemilu yang di distribusikan diantaranya Bilik Suara, Box Container Plastik, Kabel ties dan Formulir C Pemberitahuan.


Untuk Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 ke 8 Kecamatan di Kabupaten Sanggau dilakukan Pengawalan dan Pengamanan oleh Personil Polres Sanggau yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Risqi Ardian Eka Kurniawan dan Kasat Samapta Polres Sanggau Iptu Supariyanto beserta Personil Sat Lantas dan Sat Samapta Polres Sanggau.


AKBP Suparno mengungkapkan bahwa Logistik Pemilu 2024 merupakan faktor utama dalam penyelenggaraan Pemilu 2024, tanpa adanya Logistik yang memadai Pemilu dengan sendirinya akan gagal dilaksanakan.


“Untuk Pendistribusin Logistik Pemilu 2024 selanjutnya akan dilakukan pada tanggal 5 Februari 2024 dengan jenis logistik berupa Bilik, Box Container Plastik, Kabel Ties dan Formulir C Pemberitahuan,” tukasnya. (As)

Related

regional 4975242727780555125

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item