Polres Barito Selatan Gelar Latpraops Mantap Brata Telabang Kesiapan Pengamanan Pemilu Serentak 2024

Polres Barito Selatan Gelar Latpraops Mantap Brata Telabang Kesiapan Pengamanan Pemilu Serentak 2024

Borneo Nusantara News - Barito Selatan, Polres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, menggelar Latihan Pra Operasi (Latpraops) Mantap Brata Telabang kesiapan pengamanan Pemilu Serentak 2024, Rabu (11/10/2023) pagi hingga sore.

Kegiatan dibuka oleh Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., didampingi Wakapolres Kompol Johari Fitri Casdy, S.I.K. dengan dihadiri oleh para pejabat utama, serta jajaran personel yang terlibat dalam operasi.


Baca Juga: Hadiri Undangan Masyarakat, Polisi RW Sisipkan Pesan Kamtibmas


Tidak hanya itu, Latpraops yang berlangsung di Aula RJ Mako Satsamapta Jalan Tugu, Buntok ini juga turut dihadiri oleh pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Bawaslu sekaligus bertindak sebagai narasumber.

Dalam sambutannya, Kapolres Barito Selatan (Barsel) AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. menyebutkan bahwa Pemilu Serentak merupakan agenda Kamtibmas yang sangat penting dan memerlukan kehadiran Polri guna menanggulangi berbagai potensi yang dapat memicu kerawanan menjelang maupun selama pelaksanaan Pemilu 2024.


Baca Juga: Polsek Dushil Tengah Gencarkan Sosialisasi Larangan Karhutla pada Warga


"Maka dari itu, diharapkan kepada seluruh personel agar Latpraops Mantap Brata Telabang ini dilaksanakan dengan serius, sehingga dalam pengamanan di lapangan nanti sudah memiliki gambaran. Siapa dan berbuat apa, semuanya harus sudah memahami tugas dan SOP masing-masing," imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Kapolres juga menekankan kepada jajarannya untuk selalu menjaga netralitas dan profesionalitas sebagai personel Polri dalam kontestasi politik. Serta melatih pola pengamanan sesuai ancaman pada tiap tahapan, agar Pemilu berjalan dengan lancar.


Baca Juga : Wujud Kepedulian Polri pada Masyarakat, Polsek Dusel Gelar Bakti Sosial Bantuan Sembako


Usai sambutan, dilanjutkan dengan pemberian materi dari berbagai narasumber dari pihak internal maupun eksternal terkait bagaimana mekanisme dan rangkaian pentahapan Pemilu serta bagaimana pola pengamanannya. (Mirhan)

Related

Mirhan 3174677226073745642

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item