Memperingati Maulid Nabi Muhammad, Polres Kayong Utara Adakan Bakti Sosial

Borneo nusantara news berita terkini adakan baksos

BORNEO NUSANTARA NEWS - Kayong Utara, Polres Kayong Utara mengadakan Bakti Sosial dan Bantuan Sosial (Bansos) dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/ 2022 M.

Adapun kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Kayong Utara, AKBP Arief hidayat serta diikuti oleh jajarannya, bertempat di Sukadana, Sabtu (8/10)

Kapolres Kayong Utara, AKBP Arief mengatakan bahwa kegiatan Bakti Sosial dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H.

"Dengan bentuk kegiatan bersih-bersih di tempat ibadah dan memberikan bantuan sembako bagi pengurus masjid dan masyarakat sekitar," Kata AKBP Arief.

Dalam kesempatan itu, AKBP Arief berharap kepada masyarakat agar tidak terprovokasi menjelang pemilihan Kepala Desa serentak.

"Dalam waktu dekat akan dilakukan Pemilihan Kepala Desa secara serentak, agar kita tidak terprovokasi adanya orang-orang yang tidak bertanggungjawab," Ungkapnya.

"Jadikan Kayong Utara sebagai Pemilihan Kepala Desa yang aman damai dan tidak ada gejolak yang akan membuat kita susah sendiri," tutup AKBP Arief. (Santo)

Related

regional 7870199287606743830

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item