Inilah Jadwal Timnas U19 Indonesia Piala AFF 2-15 Juli 2022

Inilah Jadwal Timnas U19 Indonesia Piala AFF 2-15 Juli 2022


BORNEO NUSANTARA NEWS - Jadwal Timnas Indonesia U19 di Piala AFF U19 2022 pada Sabtu, 2 Juli akan menjalani laga pertama di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi. Garuda Muda bakal menghadapi Vietnam di laga pembuka Grup A yang dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio. Tampil sebagai tuan rumah Piala AFF U19 2022, Timnas Indonesia U19 diharapkan mampu meraih gelar juara seperti di tahun 2013. Saat itu, Garuda Muda yang diperkuat Evan Dimas dan kawan-kawan berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Vietnam di final.

Pada edisi kali ini, Timnas Indonesia U19 bakal dilatih oleh Shin Tae Yong, yang baru saja mengantarkan Indonesia lolos ke Piala Asia 2023. Sukses tersebut diharapkan mampu dilanjutkan saat dia melatih Timnas U19.

Di sisi lain, Timnas Indonesia U19 baru saja tampil di Turnamen Toulon 2022. Di ajang tersebut Garuda Muda yang didampingi Dzenan Radoncic, berhasil finis di posisi 10 dari 12 peserta, di atas Arab Saudi dan Ghana. 

Hokky Caraka dan rekan-rekan pun tampil cukup bagus karena berhasil mencatat 1 kemenangan di fase grup dan 2 kali menderita kekalahan dari Meksiko U20, dan Venezuela U23. Adapun satu-satunya kemenangan Timnas Indonesia U19 didapat saat melawan Ghana U20 dengan skor 1-0. Di Piala AFF U19, pelatih Timnas Indonesia U19 Shin Tae Yong, memanggil 30 pemain untuk menjalani pemusatan latihan. 

Nama-nama tersebut kebanyakan adalah pemain yang tampil di Turnamen Toulon 2022, serta beberapa tambahan pemain klub Liga 1. Tampil di negara sendiri diakui penyerang Timnas Indonesia U19 Hokky Caraka, memiliki keuntungan. Karenanya, dia bertekad bisa meraih hasil terbaik. Terlebih mereka bakal mendapat dukungan penuh dari suporter. 

"Semoga kami mampu meraih hasil maksimal di Piala AFF U19 2022, apalagi kami bermain di Indonesia. Turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian kemampuan kami sebelum mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20," kata Hokky, dikutip dari situs web resmi PSSI. 

Di laga pertama yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi, pada Sabtu, 2 Juli 2022 Timnas Indonesia bakal menghadapi Vietnam. Selanjutnya, Garuda Muda bakal menghadapi Brunei Darussalam, Thailand, Filipina, dan Myanmar. Berikut ini adalah jadwal lengkap Timnas Indonesia U19 di Piala AFF U19 yang berlangsung pada 2-15 Juli 2022. 

Jadwal Timnas Indonesia U19 di Piala AFF U19 2022 

Sabtu, 2 Juli 2022 Pukul 20.30 WIB Indonesia vs Vietnam 

Senin, 4 Juli 2022 Pukul 20.00 WIB Indonesia vs Brunei Darussalam 

Rabu, 6 Juli 2022 Pukul 20.00 WIB Indonesia vs Thailand 

Jumat, 8 Juli 2022 Pukul 20.00 WIB Indonesia vs Filipina

Minggu, 10 Juli 2022 Pukul 20.00 WIB Indonesia vs Myanmar 

Siaran Langsung Piala AFF U19 di Indosiar Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan-pertandingan Timnas Indonesia U19 di Piala AFF U19 2022 bakal ditayangkan melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio Premier. Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U19 Sementara itu, Timnas Indonesia U19 memanggil 30 untuk mengikuti pemusatan latihan di bawah asuhan pelatih Shin Tae Yong. Nantinya, sejumlah pemain bakal dicoret untuk mendapatkan 23 pemain yang dibawa ke Piala AFF U19 2022. 

Ahmad Rusadi Alexandro Felix - Barito Putera Alfriyanto Nico - Persija Althaf Indie - Persis Solo Arkhan Fikri - Arema Cahya Supriadi - Persija Dimas Juliono Dimas Maulana - Persis Solo Edgard Amping - PSM Makassar Erlangga Setyo - Persis Solo Ferdiansyah Cecep - Persib Bandung Frezy Al Hudaifi - Bhayangkara Hokky Caraka - PSS Sleman Kadek Arel - Bali United Kakang Rudianto - Persib Marcell Januar - Persis Solo Marselino Ferdinan - Persebaya Mikael Alfredo - Waanal Bintuka Muhammad Faiz - Bina Taruna Muhammad Ferarri - Persija Muhammad Rafli Asrul - PSM Makassar Rabbani Siddiq - Borneo Radzky Syahwal - Persija Raka Cahyana - Persija Razzaa Fachrezi - Persija Ricky Pratama - PSM Makassar Ronaldo Kwateh - Madura United Subhan Fajri - Dewa United Yogi Hermawan - Barito Putera Zanadin Fariz - Persis Solo (AS)

Related

regional 2158387706945493830



Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...

Kapolres Barito Selatan & Jajaran

Kapolres Barito Selatan & Jajaran
Klik gambar untuk menonton

Kadis PUPRPKP Kapuas

Kadis PUPRPKP Kapuas
Klik gambar menonton video

PJ Bupati Kab Kapuas

PJ Bupati Kab Kapuas
Klik Gambar untuk Menonton

Banyak Dibaca

Kapolsek Kahayan Kuala


item