Siapkan Pola Pengamanan yang Maksimal, Polres Barito Selatan Gelar Risk Asessment Kesiapan Event Grasstrack

Siapkan Pola Pengamanan yang Maksimal, Polres Barito Selatan Gelar Risk Asessment Kesiapan Event Grasstrack

Borneo Nusantara News - Barito Selatan, Guna menyiapkan pola Pengamanan Yang Maksimal, Polres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, menggelar risk asessment (penilaian resiko) dalam kesiapan event Grasstrack Pj. Bupati Cup Barsel, Kamis (12/10/2023) siang.

Bertempat di Sirkuit Danau Biru lokasi yang akan dijadikan sebagai lokasi event, kegiatan risk asessment dipimpin Kabagops AKP Nurtata, S.A.P. didampingi Kasatlantas, Kasatintelkam, Kasatsamapta serta beberapa persenol yang terlibat.

Kapolres Barito Selatan AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. melalui Kabagops menyampaikan, tujuan dilaksanakan risk asessment untuk memantapkan kesiapan pengamanan grasstrack serta meminimalisir terjadinya kerawanan dan gangguan kamtibmas.

"Sama seperti Barsel Expo kemarin, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan saat berlangsungnya kegiatan. Keamanan merupakan salah satu unsur utama dari banyak unsur. Terdapat panitia penyelenggara, objek infrastruktur, kesehatan, keselamatan serta informasi, dan masyarakat yang datang berbondong-bondong sehingga berpotensi terhadap gangguan kamtibmas," terang Kabag.

Selanjutnya, Kabagops meminta pihak EO agar terus menjalin komunikasi dengan pihak Kepolisian serta melaksanakan rapat koordinasi lanjutan terkait kesiapan dari berbagai aspek yang telah ditentukan. (Mirhan)

Related

Mirhan 6031332473512683313

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item