Bincang Santai dengan Warga Kuala Jelai, Ditpolairud Sisipkan Pesan Kamtibmas

Bincang Santai dengan Warga Kuala Jelai, Ditpolairud Sisipkan Pesan Kamtibmas

Borneo Nusantara News - Kuala Jelai – Ditpolairud Polda Kalteng melalui Personel Mako Perwakilan Kuala Jelai melaksanakan Patroli Dialogis dengan berjalan kaki, Kabupaten Sukamara,Selasa (18/7/23).


Bripka Subriano selaku Ka Mako Perwakilan Kuala Jelai melaksanakan patroli tidak dengan cara biasanya menggunakan Kapal Patroli melainkan dengan berjalan kaki.


Hal tersebut ia laksanakan guna menjangkau masyarakat pesisir yang berada jauh dari pinggiran sungai dan pantai. Sehingga imbauan dapat disalurkan secara menyeluruh kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Kuala Jelai.


“Mayoritas masyarakat berprofesi sebagai nelayan berdomisili dipinggiran sungai dan pesisir, namun banyak juga yang berpofesi pada bidang lain seperti pedagang, pegawai dan lainnya, sehingga imbauan menggunakan kapal patroli kurang efektif,” tutur Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si., diwakili Dirpolairud Kombes Pol Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H. 


Dirpolairud menyampaikan, pihaknya melaksanakan patroli jalan kaki tersebut guna memaksimalkan imbauan-imbauan kepada masyarakat yang rumahnya jauh dari perairan.


Disamping memaksimalkan penyampaian imbauan, patroli jalan kaki tersebut juga bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas pada lingkungan masyarakat, tandasnya. (Mirhan)

Related

Mirhan 764747165168410467

Ads

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

Anggota dari

Anggota dari

item