Bentuk Kepedulian Ditlantas Bagikan Alat Tulis Kepada Anak Yayasan Kasih Karunia

Bentuk Kepedulian Ditlantas Bagikan Alat Tulis Kepada Anak Yayasan Kasih Karunia


Borneo Nusantara News - Palangka Raya - Ditlantas Polda Kalteng sambangi Yayasan Kasih Karunia di Jl. Danau Parupuk II no 20, Kota Palangka Raya, Sabtu (10/6/2023) pagi. 


Dirlantas Polda Kalteng AKBP R.S. Handoyo, S.I.K., M.Si. mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polantas untuk dunia pendidikan.


“Dalam kegiatan ini kami memberikan makanan siap saji untuk anak-anak di Yayasan sebagai bentuk kepedulian Ditlantas,” ucap Handoyo


Selain itu juga, pihaknya membagikan alat tulis kepada anak yayasan yang mana ini merupakan bentuk dukungan Ditlantas dalam meningkatkan minat belajar anak - anak di yayasan.


Ia berharap, dengan dibagikannya alat tulis baru ini dapat membuat anak - anak di yayasan ini lebih giat lagi dalam belajar.


“Saya kira ini bukan cuman nilai bantuannya saja, tetapi bagaimana kita sebagai pihak yang peduli terhadap pendidikan anak-anak dapat memberikan semangat untuk mereka agar lebih giat lagi dalam belajar,” harapnya 


Sementara itu ketua Yayasan mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan yang diberikan kepada yayasan.


"Terimakasih bapak dan ibu polisi atas perhatian dan kunjungannya serta memberikan bantuan kepada untuk anak-anak, yang mana ini sangat membantu mereka dalam belajar," pungkasnya (Mirhan)

Related

Mirhan 5120918732544353618

Ads

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

Anggota dari

Anggota dari

item