Penutupan Turnamen Voli, Ketua Karang Taruna Kecamatan Lawang Kidul Jadikan Sebagai Ajang Silaturahmi Antar Masyarakat dan Pemuda

Penutupan Turnamen Voli, Ketua Karang Taruna  Kecamatan Lawang Kidul Jadikan Sebagai Ajang Silaturahmi Antar Masyarakat dan Pemuda


BORNEO NUSANTARA NEWS - Tanjung Enim, pertandingan final memperebutkan juara 1, 2 , 3 putra dan putri penutupan Turnamen bola voli Camat Lawang Kidul Cup I 2022 Acara penutupan pada Kamis 14 Juli 2022 bertempat di lapangan olahraga bola Voli kecamatan Lawang kidul.

Wahyu Alhadiyansyah, S.Pd selaku ketua karang taruna kecamatan lawang kidul menyampaikan bahwa seluruh rangkaian pertandingan olahraga bola voli yang dipertandingkan dalam Turnamen bola voli Camat Cup 2022 telah selesai dilaksanakan. Antusiasme dari para pendukung dan official dari masing-masing tim yang bertanding sangat meriah sehingga semakin menyemarakkan jalannya setiap pertandingan dari babak penyisihan hingga babak final.

Wahyu menambahkan bahwa semangat bertanding dari para pemain maupun masing-masing pendukung tetap menjunjung tinggi sportifitas dan kekeluargaan sehingga secara keseluruhan kegiatan turnamen dapat berjalan dan baik.

Untuk itu, Saya berharap melalui turnamen ini dapat memupuk tali persaudaraan serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar peserta turnamen khususnya dan antar masyarakat Kabupaten Muara Enim umumnya.

“Saya atas nama ketua Panitia menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada segenap panitia penyelenggara dan semua pihak yang telah berperan dan bekerja keras dalam menyukseskan turnamen bola voli ini, terutama Pak Camat dan teman-teman dari CSR serta HUMAS PT. Bukit Asam, Tbk yang telah banyak membantu kami dari awal hingga akhir baik itu bantuan moril maupaun materil."

"Kami ucapkan selamat kepada para pemenang turnamen, kami berharap Event ini bisa dilakukan secara berkesimbungan.," ujar Wahyu Alhadiyansyah, S.Pd selaku ketua karang taruna kecamatan lawang kidul sekaligus ketua pelaksana turnamen voli camat lawang kidul cup 2022 dalam acara penutupan Turnamen.

Acara diakhiri dengan pengumuman pemenang dan pembagian piala serta hadiah berupa uang tunai. Berikut adalah club bola voli Putra JVOC Tanjung Enim berhasil menjadi juara pertama, diikuti club bola voli MLVC Ulak Bandung yang berhasil meraih juara ke II.

Sedangkan untuk Putri  juara 1 diraih oleh club bola voli MLVC Ulak Bandung kemudian juara 2 Club bola voli IVBA Tere (Mery)

Related

regional 1782763331094446305

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item