Bupati Kayong Utara Ajak Kerja Keras Wujudkan Visi dan Misi saat Lantik Puluhan Pejabat Pemkab Kayong Utara

Bupati Kayong Utara Ajak Kerja Keras Wujudkan Visi dan Misi saat Lantik Puluhan Pejabat Pemkab Kayong Utara


BORNEO NUSANTARA NEWS - Sukadana, Bupati Kayong Utara, Kalimantan Barat, Citra Duani melantik puluhan Pejabat Pemerintah Kabupaten Kayong Utara terdiri dari 13 pejabat adminitrasi, 8 pejabat pengawas dan 34 pejabat fungsional, bertempat di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Rabu (22/6).

Dalam sambutannya, Citra mengajak jajaran aparatur pemerintah Kabupaten Kayong Utara, termasuk saudara-saudara yang baru saja dilantik untuk secara bersama-sama dan saling bahu-membahu menghadapi tantangan kedepan guna mewujudkan visi dan misi Kabupaten sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.

"Kabupaten Kayong Utara membutuhkan aparatur pemerintah yang mampu bekerja keras, bersinergi dengan masyarakat untuk melakukan percepatan pelaksanaan program yang telah direncanakan," tegas Citra.

Citra juga mengatakan rotasi, mutasi atau promosi merupakan bagian dinamisasi penyegaran dan penyesuaian didalam organisasi birokrasi.

"Ini akan selalu ada selama kebutuhan dan situasi organisasi menghendakinya, hendaknya hal ini dapat kita lihat dan kita tanggapi secara wajar dan sebagai hal yang biasa," ucap Citra.

Selain itu, kata Citra, para pejabat yang baru dilantik hendaknya benar-benar mampu menjabarkan kepercayaan dan amanah yang diberikan.

Pasalnya, pencapaian visi dan misi pemerintah daerah, mustahil dapat tercapai tanpa kebersamaan dan kesatuan seluruh stakeholder yang ada di Kayong Utara.

"Mari kita ciptakan kebersamaan serta menjaga situasi dan kondisi yang kondusif. Pembangunan akan berhasil dengan baik bila kita bisa menciptakan kebersamaan, kekompakan dan bersatu," kata Citra.

"Saya ucapkan selamat menempati  jabatan baru, bagi para pejabat yang baru dilantik serta dapat bekerja dengan giat, jujur, kreatif dan bertanggung jawab," tambah Citra. (ZN)

Related

regional 5217667061384303756

Opini Coach Addie

Hakikat Rasa Sakit

Keputusan yang bijak adalah mengasah kebijaksanaan dalam menghadapi setiap lelah, rasa sakit, gelisah, kesedihan, luka lara, patah hati, dan...


Banyak Dibaca

item